Foto by Ihsan Nugroho |
Kamis, (22/1) pukul 16.00 WIB DPM KM mengadakan Rapat Internal Perdana dengan agenda
pembahasan Struktur DPM KM 2015 dan Open Recruitmen staff ahli yang di pimpin
langsung oleh Ketua DPM KM Unnes 2014 Aziz Amrullah di Ruang DPM Gedung PKMU
lantai 1.
Rapat
dimulai pukul 16.15 WIB yang dihadiri sepuluh dari empat belas anggota dewan.
Dalam pembahasan struktur sendiri juga banyak pertimbangan-pertimbangan untuk
bagaimana bentuk strukturnya berdasarkan tugas dan fungsi. Setelah pembahasan
panjang akhirnya disepakati struktur DPM KM yang baru. Namun, untuk siapa saja
yang akan menempati masing-masing lini didalam struktur tersebut masih belum di
ploting berkaitan dengan belum hadirnya seluruh anggota dewan yang ada.
Rapat
di tunda dan dilanjutkan setelah sholat magrib. Dengan kondisi listrik padam,
anggota dewan tetap melanjutkan rapat karena memang agenda pembahasan masih
banyak berkaitan dengan open recruitment staff ahli dan pertimbangan
keterbutuhan staff guna pengefisienan pelaksanaan tugas. Hingga pukul 19.30 WIB
rapat selesai dan dilanjutkan dipertemuan rapat selanjutnya dengan agenda
progres daftar pemlotingan komposisi anggota dewan berdasarkan tugas dan fungsi
masing-masing, beserta pembahasan pelaksanaan Rapat Kerja Anggota Dewan yang
akan dilaksanakan pada tanggal 2 Februari mendatang. IN
Gambar: Struktur DPM KM Unnes 2015 |
0 komentar:
Posting Komentar